Jumat, 30 Desember 2011

Hadiah Tutup Tahun Buat Indonesia : Investment Grade


indonesia2040



Indonesia adalah jamrud di katulistiwa dan negara yang cukup menarik untuk investasi. Setelah 14 tahun sejak krisis 1997 (terakhir Indonesia memperoleh rating investment grade) akhirnya pertengahan Desember 2011 Indonesia memperoleh raitng 'investment grade" dari pemeringkat Fitch, peringkat dari pihak independen global di mana suatu negara dianggap layak untuk dipertimbangkan sebagai negara untuk investasi.


Beberapa waktu lalu dikenal BRIC (Brasil, Rusia, India dan China) untuk negara-negara yang mempunya pertumbuhan positif di atas rata-rata yang bisa dipertimbangkan untuk investasi. Namun sekarang dikenal banyak istilah atau singkatan negara yang cukup seksi (menarik) untuk dipertimbangkan sebagai alternatif investasi, singkatan itu diantaranya :




  • ICI : India, China dan Indonesia

  • BRICI : Brasil, Rusia, India, China dan Indonesia

  • N11 : Bangladesh, Egypt (Mesir), Indonesia, Mexico, Nigeria, Pakistan, Filipina, South Korea (Korsel), Turkey dan Vietnam

  • VISTA : Vietnam, Indonesia, South Africa, Turkey dan Argentina

  • CIVET : Columbia, Indonesia, Vietnam, Egypt, Turkey

  • MIST : Mexico, Indonesia, South Africa, Turkey


Beberapa dalam kelompok tersebut ada yang belum mendapatkan investment grade, namun yang jadi perhatian ternyata di kelompok-kelompok yang cukup menjanjikan ada Indonesia di dalamnya. Pertumbuhan ekonomi global saat ini diperkirakan dalam kisaran 4%, namun Indonesia bertumbuh sekitar 6,5% dan tahun-tahun berikutnya berkisar 6,2% sd 6,7% atau lebih tinggi. Artinya pertumbuhan Indonesia lebih tinggi dari rata-rata pertumbuhan global.


Pertumbuhan ekonomi yang baik didukung inflasi yang cukup rendah sekitar 4 sd 6%, suku bunga yang relatif stabil dalam beberapa tahun ini deposito sekitar 6% - 7% dan pinjaman sekitar 10 - 12%, nilai tukar cukup terkendali antara 8.800 - 9.100. Pendapatan perkapita sudah mencapai 3.400 USD per orang atau lebih dari Rp. 2,5 juta per bulan per orang. Luas daratan 1,9 juta km persegi merupakan 16 besar dunia, lebih dari 17.500 kepulauan, dilingkupi lautan diapit samudera besar, mempunyai kekayaan alam yang beraneka ragam dan luar biasa serta terletak di kawasan yang sangat strategis maka wajar disebut Jamrud Katulistiwa.


Di penutup 2011 ini kesempatan yang baik untuk melihat sejarah, prestasi, dan resolusi yang belum digapai Indonesia, dengan hadiah Investment Grade ini, seluruh komponen bangsa dengan perjalanan historis yang menantang dan penuh proses yang mendewasakan dapat tegak berdiri menantang masa depan lebih baik. Indonesia masih perlu berbenah namun harus lebih banyak ditumbuhkan pola pikir positif, kerja sama semua pihaks ebagai tim besar Indonesia, doa dan tentunya kerja keras.


Biarlah sejak hari pertama 2012 nanti seluruh bangsa bersatu padu, bahu membahu, menumbuhkan kembali nasionalisme Indonesia untuk berperan aktif dan berarti buat sesama di muka bumi bahwa dengan gotong royong (bergandeng tangan) hidup menjadi lebih baik demi kemaslahatan dan kesejahteraan semua orang di muka bumi.


Semoga bangsa Indonesia bisa menjadi pelopor, perintis dan memainkan peranan kunci.


Selamat jalan 2011, selamat datang 2012 dan semoga dengan titik awal pengakuan investment grade ini merupakan titik balik kembali untuk menatap lebih baik dan jangka menengah tahun 2040 menjadi 4 negara besar secara ekonomi seperti yang diperkirakan bisa terwujud dengan kualitas kehidupan yang lebih baik.


Indonesia Pasti Bisa.

Sabtu, 24 Desember 2011

Blogger salah satu Agen Kemajuan dan Pendewasaan Bangsa

sawwah


Bangsa Maju, Sejahtera, Adil Merata dan Dewasa


Suatu kebahagiaan semua komponen bangsa terutama rakyat Indonesia jika menjadi bangsa yang maju, sejahtera, adil merata, dan dewasa. Kemajuan dan proses pendewasaan bangsa melalui banyak tantangan, gelombang kehidupan, pemahaman akan perbedaan, komunikasi interaktif dan proses tanpa hentisemua anak bangsa yang peduli pada masa depan bangsa Indonesia.


Menurut perkiraan lembaga investasi dan organisasi internasional, pada tahun 2030 Indonesia merupakan 7 kekuatan ekonomi dunia dan tahun 2050 merupakan 4 kekuatan ekonomi Indonesia setelah India, China dan Amerika Serikat. Pada saat kawasan eropa dan amerika serikat berjuang untuk terhindar dan lepas dari krisis akhir-akhir ini, secara fundamental ekonomi Indonesia sangat kuat dan siap menjadi negara maju. Banyak pihak di dunia ini melihat setelah India dan China tujuan investasi yang menarik di dunia ini adalah Indonesia.


Kemajuan dengan disertai pendewasaan bangsa akan dapat mempertahankan kemajuan tersebut dalam jangka panjang. Seperti halnya karakter dan kepribadian personal penting dalam masa proses memajukan diri dan karier, demikian juga dalam proses kemajuan bangsa diperlukan pendewasaan sebagai bangsa. Beberapa komponen karakter bangsa yang bisa digali yaitu budaya gotong royong, kekeluargaan, ramah tamah, penggalian budaya asli tiap daerah, bahasa, makanan, tempat wisata, adat dan prosesi lokal dan lain sebagainya.


laut1


Pentingnya Peran Serta Seluruh Komponen Bangsa


Peran serta semua pihak dalam proses kemajuan dan pendewasaan bangsa sangat penting, baik pemerintah, legislatif, yudikatif, seluruh komponen bangsa. Proses yang sedang berlangsung diperankan sesuai profesi, tugas dan talenta masing-masing anak bangsa berjuang secara profesional, transparan dan dapat dipertanggung jawabkan. Salah satu peran penting atau agen penting adalah memberitakan, mempromosikan, memberikan opini dan saran, memberikan kontrol yang netral dan berimbang serta terutama memberikan pendidikan yang tepat untuk semua pihak. Peran dalam media tulis menulis ini selain dapat diemban akademisi, wartawan, penulis media cetak, penulis buku, juga dapat diperankan para blogger.


Blogger adalah penulis dalam media blog. Blog adalah merupakan singkatan dari web log adalah bentuk aplikasi web yang menyerupai tulisan-tulisan (yang dimuat sebagai posting) pada sebuah halaman web umum. Tulisan-tulisan ini seringkali dimuat dalam urut terbalik (isi terbaru dahulu baru kemudian diikuti isi yang lebih lama), meskipun tidak selamanya demikian. Situs web seperti ini biasanya dapat diakses oleh semua pengguna Internet sesuai dengan topik dan tujuan dari si pengguna blog tersebut.


kiluan



Apa Sumbangan Blogger Indonesia ?

Apa saja yang bisa disumbangkan blogger dalam proses kemajuan dan pendewasaan bangsa ?




  • SEO : Search Engine Optimazion adalah proses optimasi suatu web/blog sehingga untuk keyword (kata kunci) tertentu akan menduduki 10 besar ranking hasil pencarian. Penulis blog akan sangat senang jika tulisannya menduduki rangking terbaik. Jika banyak blogger yang memprioritaskan tulisannya pada SEO selain kualitas tulisannya, tulisan blog akan banyak dibaca dengan demikian pesan sampai pada pembaca secara efektif.

  • Social Networking : Social Networking atau jejaring sosial baik melalui blog yang dipadukan dengan FB, twitter dan aplikasi jejaring sosial lain akan memudahkan pesan dalam tulisan blog tersampaikan dengan cepat, tersebar ke berbagai pihak dan bahkan bisa menjadi trending topics yang menggugah keinginan tahuan untuk dibaca banyak pihak.

  • Berita : Media berita yang biasa baik cetak atau via internet memang sudah banyak, namun demikian dalam hal-hal tertentu para blogger bisa menjadi penulis terdepan untuk hal-hal yang selama ini belum tersampaikan. Misalkan saja mempopulerkan makanan tempe bacem dan lain sebagainya. Salah satu tulisan berita yang saya tulis adalah Saya Tempuh Sukabumi Bogor 11 Jam dan diposting di group http://www.facebook.com/groups/335825560556/?ref=ts (Gerakan 1.000.000 Facebookers Dukung Pembangunan Jalan Tol Ciawi - Sukabumi), serta disampaikan kepada pemangku kepentingan seperti departemen perhubungan melalui official website, anggota DPR khusus komisi dimaksud melalui message personal via FB dan twitter ternyata kemajuan pengerjaan Tol Ciawi - Sukabumi mulai dipercepat. Perihal aksi atas solusi kemacetan di sukabumi adalah hasil perpaduan usaha banyak pihak, tulisan di blog dimaksud hanya memberikan sedikit kontribusi bahwa kemacetan tersebut perlu diambil langkah untuk solusinya.

  • Promosi : Promosi melalui blog relatif murah dan dapat efektif jika diketahui caranya. Promosi ini merupakan media yang sangat baik buat tema, topik atau hal-hal luhur yang ingin disampaikan melalui tulisan blog. Misalnya untuk mempromosikan lokasi wisata ujung genteng saya menulis beberapa tulisan dan untuk keyword curug sukabumi tulisan saya masih menduduki 10 besar hasil pencarian. Bukankah ini satu bentuk promosi muah untuk ujung genteng ?

  • Opini dan Saran : Sangat penting bahwa pihak yang netral memberikan opini dan saran, seperti halnya perihal kemacetan Ciawi - Sukabumi saya telah tulis di atas, perihal sepak bola saya memberikan sedikit tulisan sebagai opini dan saran saya pada dunia persepakbolaan berikut diantaranya : Timnas Bola Belajarlah dari Levante, Mengapa Barcelona menjadi Klub Terbaik saat ini ?, Kuncinya Pengembangan Sepak Bola Nasional : Pendidikan Sejak Dini dan Harapan pada PSSI 2011 - 2015 yg dimotori Djohar Arifin & Farid Rahman. Anda sesuai kemampuan masing-masing tentu bisa memberikan opini dan saran berperan serta dalam proses memajukan dan pendewasaan bangsa ini.

  • Kontrol yang netral dan berimbang : Dalam banyak hal solusi terbaik adalah berasal dari pihak yang tidak mempunayi kepentingan sama sekali. Berikut adalah beberapa tulisan saya sebagai kontrol atas kondisi yang ada dan solusinya diantaranya tentang sepak bola dan keberagaman yaitu : Ada apa dengan PSSI, Jangan Bersedih dan Menangis Indonesia dan Mengekspor Indahnya Keragaman

  • Pendidikan Pendewasaan : Pendewasaan baik untuk pribadi atau bangsa adalah proses tanpa henti. Tulisan tentang ini bisa menjadi sedikit sumbangan, berikut satu diantaranya dalam tulisan saya : Berinternet Sehat Bisa Hidup Lebih Berkualitas


Berbahagilah para blogger Indonesia dapat mengekspresikan sesuai bakat, latar belakang dan kesukaannya buat seluruh pembaca media internet. Sekecil apapun tulisan yang dibuat namun ditulis dari hati, kesungguhan, berfikir positif untuk kemajuan, berdasarkan data rasional, berimbang, dan sesuai ekspresi masing-masing penulis tentu akan berguna.


Jika ada puluhan juta, jutaaan, ratusan juta atau hanya ribuan blogger menyatukan sikap untuk berperan serta dalam porses kemajuan dan pendewasaan bangsa ini, oo la la apapun yang didambakan bangsa Indonesia akan tercapai. Ekspresi Blogger Indoesia sungguh penting dalam hal ini.


Tulis dan ekspresikan sesuai gayamu untuk kehidupan Indonesia yang lebih baik.

Sabtu, 29 Oktober 2011

Bagaimana mengurai kemacetan di Jakarta ?

Tinggal di Jabodatabek dan kerja di daerah Jakarta bisa merasakan denyut nadi lalu lintas di Jakarta saat ini. Pagi masuk kerja dan pulang kerja sama saja begitu ada satu kejadian hujan, demo, penggalian jalan, kecelakaan, ada yg "lewat", atau bottleneck lainnya yang kadang ga jelas macet bisa merembet ke mana-mana. Area sekitar kejadian bisa macet total alias bergerak lambat atau macet sama sekali.


Frekuensi kemacetan dan lama kemacetan saat ini sudah dalam ambang bikin resah masyarakat Jakarta. Ada 2 tulisan coba penulis buat dari sudut pandang pribadi. Pertama mengurai kemacetan itu sendiri. Kedua solusi buat pribadi apabila macet dan ada di tengah jalan.


Mengurai kemacetan sangat tidak mudah karena panjang jalan dan jumlah kendaraan sudah tidak memenuhi alias kapasitas jalan sudah kurang dibandingkan pertumbuhan kendaraan. Hal ini bisa terjadi karena penduduk di daerah tersebut dalam hal ini Jakarta sudah melebihi kapasitas layak untuk bermobilisasi. Dalam kajian ini ditambah lagi Jakarta sebagai pusat ibukota, bisnis dan pemerintahan tentu ada sebagian penduduk yang melakukan perjalanan tanpa inap ke dan dari Jakarta.


Dengan mengetahui alasan dan kondisinya secara global maka solusinya dimulai dari pemetaan alasan untuk mencari solusi. Berikut pandangan pribadi dari penulis.




  • Jauhkan dan Pisahkan Jakarta sebagai Ibukota, pusat bisnis dan pemerintahan

    • Pindahkan Ibukota

    • Sebar Pusat Bisnis ke daerah lain

    • Sebar Pusat Pemerintahan



  • Batasi Arus Kendaraan ke Jakarta

    • Perkuat infrastruktur moda transportasi massal

    • Perbaiki Moda Transportasi Umum sehingga pengguna kendaraan dan motor beralih ke Moda Transportasi Massal

    • Buat Apartemen dan Rumah Susun sekitar perkantoran sehingga mengurangi arus dari lokasi lain dan bersamaan digalakkan tidak hanya Bike to Work tapi Walk to Work



  • Kurangi Arus Mobilisasi ke Satu Titik

    • Pusat Bisnis seperti Segitiga Emas (Sudirman - Kuningan - Gatot Subroto) perlu dibuat kembarannya di tempat lain atau lebih jauh ke daerah yang memungkinkan

    • Penataan atau pemindahan penyebab titik kemacetan seperti mall, perkantoran, persimpangan, jalan menyempit dan lain sebagainya.



  • Sebar Waktu Arus Mobilisasi yang buat Macet

    • Atur waktu kerja dan pulang kerja / sekolah secara berbeda sehingga pada waktu jam berangkat dan pulang berbeda sehingga kepadatan berkurang



  • Pemetaan, pengalihan atau dijauhkan atas penyebab bottleneck kemacetan

    • Kurangi kemungkinana persimpangan yang mengganggu

    • Perlebar jalan yang menyempit

    • Kurangi halangan-halangan di jalan yang menyebabakan bottle neck

    • Awasi dan tata pohon-pohon tua yang menghalangi jika tumbang pada saat hujan

    • Tata demo dengan lebih baik




Sebenarnya masih banyak lagi mengurai kemacetan di Jakarta. Tulisan ini ringkas tapi semoga memberikan inspirasi untuk mengurai kemacetan di Jakarta.

Minggu, 04 September 2011

Saya Tempuh Sukabumi Bogor 11 Jam

Hampir setiap dua minggu sekali, saya bolak-balik Jakarta - Sukabumi. Kegiatan ini sudah saya lakukan selama 16 tahun. Awal 1995 perjalanan dari titik keberangkatan ke titik tujuan (rumah di Sukabumi ke tempat tinggal di Jakarta) ditempuh sekitar 1 jam 45 menit. Perjalanan singkat yang sangat menyenangkan. Tahun 2011 ini, rata-rata Jakarta - Sukabumi ditempuh dalam 4 - 5 jam dari titik ke titik. Perjalanan paling lama saya tempuh dalam 8 jam dari titik ke titik.


O la la, pada Sabtu malam 3 September 2011 saya berangkat jam 20.30 WIB sampai di Bogor jam 7. 30 hari Minggu pagi tanggal 4 September 2011. Selama 11 jam Sukabumi - Bogor dilalui selama 11 jam.Ternyata bottle neck (atau pemberhentian) terlama sampai berhenti total tidak bergerak lebih dari 2 km bahkan mesin mobil mesti dimatikan selama 6 jam di persimpangan ke arah Pelabuhan Ratu di Cibadak (kendaraan dari arah Sukabumi ke Cibadak). Kita tertahan dari pukul 21.30 Wib Sabtu dan mulai berjalan 3.30 WIb keesokan harinya.


Mengapa Waktu Tempuh Ciawi - Sukabumi meningkat ?


Selama 16 tahun hampir tiap dua minggu melewati jalur ini, baru kali ini Sukabumi - Bogor terlewati selama 11 jam, padahal waktu perjalanan tersebut melewati tengah malam menuju pagi hari. Ada banyak kemungkinan kemacetan ini bisa terjadi, beberapa kemungkinan menurut perkirakaan saya dan informasi yang mesti dikonfirmasi kebenarannya diantaranya :




  • liburan lebaran panjang 1 minggu mendekati waktu masuk kerja,

  • ketidaktertiban pengendara mobil dan motor,

  • volume kendaraan yang lewat melebihi kapasitas jalan,

  • lebar jalan dan kualitas jalan yang perlu mendapatkan perhatian semua pihak yang berwewenang

  • cara dan strategi pengaturan lalu lintas yang mendalam dan solusi yang tepat

  • arus dua arah padat balik ke arah Jakarta dari Sukabumi dan arah arus ke Pelabuhan ratu dari Bogor-Jakarta,

  • tidak banyaknya jalan alternatif di ruas jalan sepanjang ini,

  • banyaknya bottleneck atau persimpangan yang butuh pengaturan tegas untuk memperlancar arus jalan,

  • belum adanya jalur alternatif lain selain kendaraan darat seperti belum efektifitas jalur kereta api Bogor - Sukabumi (hanya satu jadwal rangkaian tiap hari)

  • dan, tentunya sudah suatu kebutuhan mendesak jalan tol ruas tol ciawi -Sukabumi yang belum jelas realiasasi dalam waktu dekat


Analisa Sederhana Kendaraan Mudik Lebaran ke Sukabumi dan Sekitarnya


Saya mau menghitung-hitung secara sederhana penduduk Kota dan Kabupaten Sukabumi diperkirakan 2,7 juta jiwa. Pada tahun 2011 ini diperkirakan sekitar 1,2 juta di Sukabumi menggunakan kendaraan umum melalui terminal-terminal yang ada di beberapa lokasi di Sukabumi.


Untuk kendaraan pribadi yang menuju Sukabumi pada saat kedatangan dan arus balik saya tidak mendapatkan datanya. Jika saya asumsikan 10% dari penduduk Sukabumi menggunakan kendaraan pribadi dari luar kota ada sekitar 54 ribu kendaraan (10% x 2,7 jiwa / 5 anggota keluarga) menuju dan kembali ke Sukabumi.Untuk lima hari rata-rata kedatangan dan 5 hari arus balik,jika dibagi 2 satu dari arah Bandung dan satu bagian dari arah Jakarta,maka pada satu hari akan ada 5400 kendaraan pribadi belum termasuk kendaraan lainnya.


Jika selama perjalanan tidak ada hambatan seperti pasar, perempatan strategis, kendaraan berat truk/tanki yang berjalan lambat, kecelakaan, penyimpangan kendaraan, arah memutar yang banyak dan waktu keberangkatan kedatangan/keberangkatan yang bersamaan, secara umum panjang jalan Sukabumi -Ciawi 53 km maka kapasitas kendalaan dalam satu waktu 10.000 (53.000 meter / 5 meter per kendaraan). Jadi bottleneck (hambatan arus kendaraan) akan terjadi jika pengaturan perempatan/pertigaan, kecelakaan, penyimpangan kendaraan berat, kendaraan dalam kota yang menghambat, pasar yang mengganggu arus kendaraan karena melimpah ke jalan, volume kendaraan yang melampaui kapasitas jalan karena padatnya arus ekndaraan secara bersamaan atau lambatnya pihak yang berwewenang mengetahui sumber bottleneck dan antispiasinya.


Bottle Neck dan Jalan Alternatif Ciawi Sukabumi


Beberapa bottle neck yang bisa terjadi diantara ruas jalan Sukabumi - Ciawi adalah di Cisaat, perembatan Cibadak menuju Pelabuan ratu, Cibadak, Cicurug, Cikereteg, dan Ciawi. Sehubungan bottle neck tersebut beberapa jalan alternatif dapat dilalui baik di




  • Cisaat (alternatif Cisaat) ,

  • Cibadak (alternatif Cibadak),

  • Cicurug (alternatif Cicurug)

  • Ciawi (alternatif Ciawi),

  • via Parakan salak Cidahu,

  • via Cihideung.


Sayangnya belum ada peta yang detail untuk jalan alternatif ini, yang mungkin bisa dipastikan menanyakan pada pengemudi L300 Sukabumi - Bogor yang menguasai jalur tersebut, pengemudi angkot di sepanjang jalan tersebut, atau penduduk daerah tersebut.


Saran untuk yang menuju Sukabumi dan Sekitarnya pada Jam Sibuk


Beberapa hal penting yang bisa dilakukan untuk menuju Sukabumi dari Bogor atau dari Sukabumi menuju Bogor/Ciawi pada jam sibuk yaitu :




  • Mengetahui jalan alternatif dan menggunakannya pada saat yang diperlukan

  • Jam keberangkatan pada jam yang tidak sibuk biasanya setelah Jam 21.00 WIB sampai jam 4.00 WIB, baik dari Bogor/Ciawi maupun dari Sukabumi

  • Mengatur hari keberangkatan tidak pada hari puncak, untuk libur panjang tidak diusahakan tidak berangkat pada 1 - 2 hari sebelum libur atau 1 -2 hari sebelum libur selesai.

  • Menghubungi rekan atau kenalan yang bisa memberikan informasi arus kendaraan pada saat itu, kemacetan dan kelancaran susah diprediksi jadi informasi terupdate sangat penting

  • Mengisi bahan bakar full tank sehingga jika ada kemacetan justru tidak bermasalah

  • Mengecek kondisi kendaraan dalam kondisi prima

  • Kondisi pengemudi dalam keadaan sehat, konsentrasi dan tenang sehingga tidak mempengaruhi jika ada kemacetan

  • Jika ragu-ragu tanyakan ke pegnemudi yang berseberangan (arah sebaliknya) atas kondisi perjalanan di depan


Solusi Jangka Menengah dan Panjang Jalur Ciawi - Sukabumi


Sehubungan jangka tempuh Sukabumi - Ciawi makin panjang, ada beberapa solusi yang bisa ditempuh dalam jangka panjang yaitu :




  • Informasi yang terupdate dari pihak berwewenang, komunitas, media tetnang update kondisi jalan

  • Mendisiplinkan semua pengemudi segala jenis angkutan dan motor

  • Memperbaiki jalan utama Ciawi/Bogor - Sukabumi yang rusak dan jalan alternatifnya

  • Memperlebar jalan utama dan jaln alternatif

  • Menambah frekuensi keberangkatan dan panjang rangkaian Kereta Api

  • Meningkatkan kemampuan, daya analisis dan pengalaman polisi dalam mencaricara dan strategi pengaturan lalu lintas yang mendalam dan solusi yang tepat secara tegas dan adil

  • Membuat arus satu arah tergantung keperluan, seperti satu waktu ke arah Sukabumi dan waktu lainnya ke arah Bogor

  • Membuat jalan alternatif yang baru untuk titik-tiitk penting seperti Cisaat, Cibadak, Parung Kuda, Cicurug dan Ciketereg.

  • Mempercepat pembangunan jalan Tol Ciawi/Bogor - Sukabumi


Moga-moga tulisan ini bermanfaat dan bisa menjadi perhatian semua pihak yang berwewenang dan support pemerhati Sukabumi untuk kemajuan semua pihak di masa yang akan datang.


Untuk dukungan Pembangunan Jalan Tol Ciawi - Sukabumi silahkan dukung ke http://www.facebook.com/groups/335825560556


Sumber :


http://regional.kompas.com/read/2011/08/15/12292360/Ada.17.Jalur.Alternatif.di.Jabar


http://www.kabupatensukabumi.go.id/


http://id.wikipedia.org/wiki/Kabupaten_Sukabumi


http://www.sukabumikota.go.id/


http://id.wikipedia.org/wiki/Kota_Sukabumi


http://radarsukabumi.com/?p=14398


http://regional.kompas.com/read/2011/08/10/16553956/1.2.Juta.Warga.Sukabumi.Pulang.Kampung





Selasa, 30 Agustus 2011

Peluang Puteri Indonesia 2010 masuk 15 Besar Miss Universe 2011

Pengiriman Miss Universe 2011 diwakili oleh Nadine Alexandra Dewi Ames, pemenang Puteri Indonesia 2010 asal Jakartakelahiran Inggris 23 Mei 1991 atau saat ini berusia 20 tahun.


Untuk pemilihan 15 besar ternyata salah satunya dari pemenang melalui voting ini, telah dilakukan sejak19 Agustus 2011, jam 4 sore hingga 11 September 2011 jam 6 sore. Link untuk voting yaitu http://missuniverse.com/members/contestantsklik vote atau mengikuti petunjuk berikut http://puteri-indonesia.com/2011/vote-nadine-alexandra-untuk-miss-universe-2011.html.


Untuk posisi 21 Agustus 2011 saya lihat Nadine Alexandra Dewi Ames masih memimpin dengan 3,49. Mudah saja cara berfikirnya, penduduk terbesar di dunia adalah China, India, Indonesia dan Amerika Serikat. Tinggal keikut sertaan masing-masing negara dalam voting. Secara peluang Nadine Alexandra Dewi Ames punya peluang masuk ke 15 besarMiss Universe 2011.


Grand Final Miss Universe 2011 sendiri diselenggarakan tanggal 12 Spetember 2011 di Brasil.


Bagaimana Anda mau berpartisipasi ? Semua terserah Anda.

Jumat, 01 Juli 2011

Kereta Api KRL Jabodetabek "Single Operation dan Tarif"

Uji coba pola operasi "Single operation & tarif" pernah diadakan tanggal 18 Juni 2011 dengan hasil dianggap baik. PT Kereta Api Indonesia (Persero) dan PT KAI Commuter Jabodetabek (KCJ) kembali mengadakan uji coba terakhir tanggal 30 Juni 2011 dan 1 Juli 2011 sebelum efektif dilaksanakan mulai tanggal 2 Juli 2011. Tujuannya yaitu memastikan pola operasi ini berjalan sesuai yg diharapkan baik dari sisi operasionalnya dan pelayanan kepada penumpang. Selama uji coba KRL Ekspress dan Ekonomi AC ditiadakan.


Mengapa Single Operation & Tarif


Pola Operasi "Single Operation" dimaksudkan bahwa perjalanan KRL pada lintas/relasi yang sama semua KRL mempunyai waktu tempuh yang sama karena tidak ada prioritas seperti halnya sebelumnya semacam KA Ekspress dan KA Ekonomi/KA Ekonomi AC sehingga justru seringkali menghambat alias menambah waktu tempuh. Dengan demikian semua KRL berhenti sama pada semua setasuin dan tidak ada penyusulan antar KRL. Pola ini mirip dengan Bus Trans Jakarta yang tidak ada overlapping (penyusulan) antara bus / rangkaian gerbong.


Selain itu dengan berhentinya KRL di setiap stasiun terjadi pendistribusian penumpang secara merata untuk tiap rangkaian gerbong keberangkatan. Tentunya PT KAI dan PT KCJ perlu mengadakan riset perihal kepadatan frekuensi antara waktu keberangkatan/kepulangan karyawan dari tempat kerja serta di waktu-waktu lainnya. Sehingga diperkirakan pendistribusian ke rangkaian gerbong juga dipertimbangkan kepadatan penumpang dibandingkan waktu keberangkatan.


Sesuai tingkat pelayanannya akan terdapat 2 tipe penumpang yaitu KRL Ekonomi Non AC (penugasan pemerintah) dan KRL AC (Non Penugasan) yang disebut Commuter Line. Persentase AC dan Non AC perlu dipertimbangkan dengan bijaksana berdasarkan riset yang mendalam dan mendekati kenyataan.


Hasil Uji Coba


Berdasarkan hasil evaluasi tanggal 30 juni 2011, kereta terlambat antara 1 menit sampai 10 menit. Saya sendiri ikut langsung dalam uji coba tersebut sebagai penumpang meskipun selama ini sangat jarang naik kereta api. Secara umum waktu tempuh memang relatif lebih cepat diluar dugaan saya. Dari Bogor ke Juanda yang perkiraan saya 1,5 sd 2 jam ditempuh dalam waktu 1,25 jam. lebih cepat 1/4 di banding perkiraan saya semula.


Namun demikian meski saya coba commuter line dan berangkat cukup siang yaitu 7.55 WIB dari Bogor tetapi ternyata 8 gerbong yang diberangkat sangat padat, bahkan sangat berdesakan. Saya mengira ini seperti kereta ekonomi yang ber AC/plus kipas angin. Saya usulkan untuk waktu selanjutnya dipertimbangkan pada saat jam keberangkatan ke kantor yaitu pukul 05.00 sd 08. 30, dan jam kepulangan kantor pukul 16.00 sd 20.00 frekuensi keberangkatan ditingkatkan 2 kalinya.


Cara lain bisa dilakukan dengan penambahan gerbong 1,5 kali (semula 8 gerbong menjadi 12 gerbong jika memungkinkan) tetapi frekuensi keberangkatan sebesar 1.35 kali sehingga mengurangi kepadatan penumpang. Bukankah kenyamananangkutan massal ke kantor akan meningkatkan produktifitas, karena penumpang yang sebagian besar karyawan menjadi nyaman. Secara tidak langsung akan mempengaruhi perkembangan ekonomi nasional karena sebagian ebsar uang yang berputar di Indonesia masih di Jakarta. Notabene karyawan yang naik angkutan massal ini mempengaruhi roda perputaran pertumbuhan ekonomi tersebut secara langsung atau tidak langsung.


Dengan demikian salah satu unsur penting yang harus dipertimbangkan secara serius adalah pelayanan yang nyaman angkutan massal termasuk commuter line yang saat ini diperkirakan mengangkut 400 ribu penumpang per hari dan 2019 diperkirakan mengangkut 1,2 juta penumpang per hari. Dengan demikian secara kasar dapat dihitung jika tiap keberangkatan rangkaian gerbong adalah 8 dan isis tiap gerbong adalah 100 maka diperkirakan ada 500 pemberangkatan. Perihal kepadatan penumpang tiap gerbong perlu diperhatikan secara cermat oleh pihak KAI dan KCJ agar penumpang naik dengan nyaman.


Jadwal


Jadwal dapat dilihat dan diklik di link berikut di bawah ini :



Bogor - Jakarta : Image1 Image2 PDF

Jakarta - Bogor : Image1 Image2 PDF


Bekasi - Jakarta : Image PDF


Jakarta - Bekasi : Image PDF


Serpong - J akarta : Image PDF


Jakarta - Serpong : Image PDF


Jakarta - Tangerang / Tangerang - Jakarta : Image PDF



Jadwal Blue Line (Lingkar) : PDF





Rute Perjalanan KA Commuter


Tiket Kereta Api


Harga tiket kereta api untuk ekonomi berkisar Rp. 1.000 sd Rp. 2000 sedangkan commuter line berkisar Rp. 5.500 sd Rp. 7.000. Baik Bogor / Depok - Jakarta Kota / Tanah Abang, Serpong - Tanah Abang / Jakarta Kota, Tangerang - manggarai / Jakarta Kota, danCiliwung Blue Line.



Usulan Perbaikan untuk KRL (Ekonomi dan Commuter Line)


Berdasarkan kajian sekilas dan ikut serta dalam uji coba tersebut dengan segal kerendahan hati beberapa usulan untuk pihak KAI dan KCJ dalam memperbaiki pelayanan kereta Ekonomi dan Commuter Line karena berperan dalam pembangunan bangsa secara tidak langsung adalah sebagai berikut :




  1. Kepadatan penumpang per gerbong : sungguh dambaan paling dalam para penumpang adalah secara manusiawi penumpang dipandang sebagai manusia. Dengan demikian faktor kepadatan penumpang per gerbong harus menjadi prioritas pertama KAI / KCJ diperhitungkan ketersediaan gerbong, kepadatan keberangkatan/kepulangan kerja penumpang dan sistem operasional "Single Operation" ini.

  2. Kenyamanan gerbong (terutama kebersihan, lampu, AC dan keapikan) : Kenyamanan gerbong sangat didambakan penumpang, menyangkut kebersihan di tiap gerbong, tetap nyalanya lampu di tiap gerbong terutama pada malam hari, AC yang berfungsi dan tidak bocor terutama untuk KA AC, dan keapikan penataan gerbong. Seharusnya gerbong tidak harus mahal tetapi dengan keapikan yang sederhana dari tiap gerbong membuat penumpang nyaman. Bahkan jika KAI / KCJ kreatif dengan biaya murah dapat juga dibuat gerbong lebih kereen dengan bekerja sama dengan pihak komunitas pencinta KA, komunitas seni, mahasiswa ataua bahkan siswa sekolah untuk mempercantik interior gerbong.

  3. Kenyamanan Stasiun (WC, tempat sampah, kebersihan dan keapikan) : Pasukan kebersihan di WC, banyaknya tempat sampah dan pembersihannya secara berkala, dan penataan stasiun yang sederhana namun apik bahkan akan membuat daya tarik tersendiri sebagai destinasi wisata sederhana untuk mengunjungi stasiun2 KA karena ditata dengan apik. Perihal hal ini secara kreatif KAI / KCJ bisa kerja sama seperti butir 2 tersebut di atas bahkan kerja sama dengan sponsor. Banyak sumber daya manusia Indonesia yagn dengan biaya murah dan sederhana untuk mempercantik stasiun-stasiun KA.

  4. Ketepatan Waktu (toleransi sampai 10 menit) : Berdasarkan hasil coba tanggal 30 Juni 2011, ada selisih keterlambatan maksimal 10 menit. Semoga 10 menit ini menjadi patokan di masa depan tentang ketepatan waktu KA berangkat dan tiba di masing-masing stasiun. Sehubungan tidak ada overlapping / penyusulan tentunya ketepatan waktu ini dapat secara berkala makin ditingkatkan kalau perlu mendekati di bawah 1 menit. Alangkah berbahagia dan bangganya bangsa Indonesia apabila tercatat di media internasional ketepatan waktu berangkat dan tiba KRL di jabodetabek kurang dari 1 menit.

  5. Informasi Waktu, Tarif, Kondisi Perjalanan dan Pembatalan (call center dan social media) : Masyarakat sekarang makin kritis namun demikian saya percaya makin menghargai hal-hal positif. Sebenarnya salah satu keberanian yang patut diacungi jempol apabila KAI / KCJ mengikuti trend yang ada saat ini. Secara terbuka Humas memberikan informasi waktu, tarif, kondisi perjalanan KA tiap waktu dan pembatalan jadwal melalui call center (telpon / sms /email / twitter / facebook /website / mobile website ) sehingga bisa saling berinteraksi antara pihak KAI / KCJ, komunitas penumpang atau penumpang secara pribadi untuk saling mendukung untuk kebaikan dan perkembangan transportasi massal ini di masa kini dan nanti.

  6. Frekuensi Keberangkatan dan Jumlah Gerbong : Secara garis besar waktu keberangkatan dan kepulangan ke kantor merupakan waktu-waktu paling padat yaitu 05.00 sd 08.30 di pagi hari dan 16.00 sd 20.00 di malam hari kapasitas angkutan setidaknya 2 kali dari saat ini. Bisa frekuensi dinaikkan 2 kali lipat dengan penamhan gerbong atau pengaturan yang lebih ketat. Atau pilihan kedua jumlah gerbong naik 1,5 kali (dari 8 gerbong menjadi 12 gerbong, jika memungkinkan) dan frekuensi dinaikkan menjadi 1,35 kalinya. Secara sama keduanya dapat mengangkut jumalh penumpang yang sama yaitu sekitar 2 kalinya. Hal ini dimaksudkan agar pada jam-jam sibuk kepadatan tiap gerbong bisa lebih longgar, karena KRL dimaksudkan untuk mengangkut manusaia dan bukan mengangkut barang / ikan yang bisa ditumpuk seenaknya. Karyawan ingin pergi kantor tepat waktu dan pulang ke rumah menemui keluarga tepat waktu, kesamaan waktu pergi dan pulang menyebabkan kepadatan itu terjadi. Sebaiknya inisiatif berasal dari pemerintah dan pihak KAI / KCJ, karena pelayanan yang lebih baik tersebut akan secara tidak langsung memberikan nilai positif yang banyak dalam mensejahterakan bangsa Indonesia. Perputaran uang sebagian ebsar di Jakarta, produktifitas akan tinggi jika karyawannya secara nyaman pergi dan pulang ke/dari pekerjaan sehingga produktifitas dengan sendirinya akan naik secara signifikan.

  7. Kereta Malam / Pagi : Ternyata saat ini banyak kantor dan perusahaan bekerja giat dan keras untuk tetap bertahan dan makin maju. Karyawannya secara isnistiatif sendiri atau berdasarkan kebutuhan perlu sampai lembur. Dengan tersedianya di masa yang dekat ini angkutan massal KRL sampai misalnya jam 2.00 pagi tentu akan membantu secara tidak alngsung perputaran roda perekonomian nasional. Tentunya frekuensi dan jumalh gerbong rangkaian tidak terlalu banyak dibandingkan di pagi hari.

  8. Temu KAI/ KCJ dan Komunitas KRL : Komunikasi adalah dua arah, satu berbicara yagn satu mendengar, sebalinya pihak yang satu berbicara dan yang satu mendengar. Komunikasi antara pihak KAI / KCJ dan penggunanya dalam hal ini bisa diwakili komunitas KRL merupakan wadah yang baik untuk saling memberikan masukan dan informasi yang penting. Dengan demikian sinergi ini akan meningkatkan pelayanan dan pertumbuhan kecintaan pada pemakaian KRL.

  9. Event Kereta Api : Acara ini seperti ungkapan terima kasih KAI / KCJ pada penumpang dan karyawan KAI / KCJ serta bisa sebagai branding KAI / KCJ dalam hal memberikan kecintaan yang makin dalam pada KRL. Event dapat dalam banyak bentuk seperti pesta musik terbuka, jalan kaki, bersepeda, olah raga bersama, pameran dan lain sebagainya.

  10. Kesejahteraan dan Perhatian Pegawai Kereta Api : Ini merupakan hal yang tidak boleh dilupakan. Kemajuan KRL ditentukan selain penumpang adalah karyawan yang berperan serta. Perhatian pihak pemerintah, komunitas KRL dan terutama manajemen KAI / KCJ terhadap karyawan Kereta Api tentunya akan meningkatkan etos kerja dan semangat kerja untuk berbakti dengan usaha terbaik.


Semoga tulisan sederhana ini berguna, masukan dan tanggapannya saya ucapkan terima kasih. Harapannya semoga naik KRL makin nyaman dan KAI / KCJ makin meningkatkan pelayanan untuk memberikan sumbangan bagi bangsa dan negara Indonesia yang makin berarti. Hidup KAI !!!


Sumber : www.krl.co.id




Jumat, 10 Juni 2011

Mengapa penting ke Jakarta Fair Kemayoran 2011 ?

Apa JFK 2011 ?


Jakarta Fair Kemayoran 2011 ( JFK 2011), yang dahulunya dikenal sebagai Pekan Raya Jakarta ( PRJ ) atau Djakarta Fair ( DF ) awalnya dimaksudkan sebagai wadah meningkatkan pamasaran produk dalam negeri. Kegiatan semacam ini telah berlangsung mulai 1968 sampai 1991 di Lapangan Monas dan sejak 1992 berlokasi di Arena Pekan Raya Jakarta, Kemayoran.


Sejarah mencatat terjadi metamorfosis atau perubahan yang makin mendewasakan dari wadah pemasaran produk dalam negeri menjadi ajang pameran modern yang menampilkan berbagai produk dengan media social yang membangkitkan minat untuk datang, areal makin bertambah seiring kebutuhan, perkembangan pengunjung dan peserta pameran.


Hal ini bisa dilihat dari perpindahan di Monas dengan areal 7 hektar menuju Arena Pekan Raya Jakarta Kemayoran pada areal 44 hektar, serta pemasaran yang menggunakan media cetak, internet dan media social lain seperti facebook, twitter, BB dan mobile website.


JFK 2011 menampilkan produk dalam negeri, baik berskala besar, menengah, kecil dan koperasi dari seluruh Indonesia, terselenggara untuk ke-44 kalinya yang biasanya bertepatan dengan HUT Kota Jakarta Ke-484 (22 Juni ).


Jakarta Kita, Kian Tertata, Kian Dicinta




Mengapa JFK 2011 ?

Dalam rangka meneruskan tradisi adanya pameran terbesar se-Asia Tenggara, terpanjang waktunya yaitu sekitar 1 bulan, berlokasi dalam area terluas yaitu di Arena Pekan Raya Jakarta, Kemayoran serta bertepatan dengan ulang tahun kota Jakarta, JFK 2011 terselenggara dengan sangat meriahnya yang telah ditunggu banyak pihak. Tentunya, termasuk warga yang pernah datang ke Djakarta Fair /Pekan Raya Jakarta /Jakarta Fair Kemayoran tentunya rindu tiap tahun untuk selalu datang lagi ke pameran akbar ini.


Justru aneh sekali dalam hidup saya datang pertama kali pada pameran terbesar se- Asia Tenggara ini sejak JFK 2011 ini. Justru hal ini yang mendorong saya datang pada hari pertama dan menulis singkat dalam blog saya.


JFK 2011 kali ini bertema Jakarta Fair Turut Mempercepat Peningkatan Kesejahteraan Masyarakat Indonesia dengan sub tema Melalui Kegiatan Jakarta Fair Mengajak Seluruh Warga Bangsa Fokus Pada Perbaikan Iklim Investasi, Perluasan Lapangan Kerja, Memajukan Kesejahteraan Rakyat, dan Perkuat Daya Saing Indonesia di Pasar Dunia.


Secara garis besar panitia mengharapkan event ini menjadi pembangkit semangat promosi produk dalam negeri, selanjutnya meningkatkan lapangan kerja dan secara tidak langsung meningkatkan pendapatan masyarakat dan pertumbuhan ekonomi nasional.



Kapan Berlangsungnya


JFK 2011 berlangsung setiap hari sejak 9 Juni 2011 sampai 10 Juli 2011 atau selama 32 hari.


Pameran dibuka setiap hari mulai pukul 15.30 sampai 22.00 wib pada hari biasa, dan mulai pukul 10.00 sampai 23.00 wib pada hari Sabtu dan Minggu.


Ada biaya masuk maksimal Rp. 25.000 bisa melihat area pameran sepuasnya termasuk melihat tampilan artis papan atas yang digelar maraton tiap hari di panggung utama.



Di mana JFK


Lokasi : http://www.jiexpo.com/home.php?menu=1&id=3


Ke Lokasi : http://www.jakartafair.biz/index.php?option=com_content&view=article&id=66&Itemid=87


Secara garis besar JFK 2011 berlokasi di Area Pekan Raya Jakarta, Kemayoran yang seluas 44 hektar. Daya tampung parkir mencapai 10 ribu mobil dan 15 ribu sepada motor. Pintu masuk terdapat pada 8 titik dengan disediakan loket pembelian tiket.


Shuttle Bus secara gratis disediakan selama masa buka pameran dari Parkir IRTI Monas (seberang Kantor Gubernur DKI Jakarta) diperkirakan berangkat setiap 30 menit sekali.


Untuk medio transportasi angkutan umum menuju lokasi bisa digunakan diantaranya : Mayasari P17 (Kampung Rambutan-Kota), Mayasari P58 (Bekasi Kemayoran), Sinar Jaya 140 (Bekasi Kemayoran), Mayasari AC P27 (Bekasi Kota), AJA 139 (Tangeran Kemayoran), Metromini P10 (Pasar Senen - Sunter), atau Mikrolet M53 (Pulogadung Kota).


Dengan menggunakan motor dan mobil diarahkan ke daerah kemayoran bisa melalui Jalan Benyamin Sueb, Gunung Sahari menuju Jl Angkasa, atau dari pintu keluar tol Ancol.




[caption id="" align="aligncenter" width="300" caption="Siapkan Tenaga untuk Keliling dan Dana Untuk Belanja"][/caption]



Mengapa perlu ke JFK 2011


Wisata dan belanja merupakan gabungan yang bisa dilakukan bagi jutaan pengunjung baik dari Jabodetabek, dari berbagai daerah di seluruh Indonesia, maupun pengunjung dari manca-negara. Mengapa wahana belanja sekaligus wisata ?


JFK 2011 diikuti 2.600 perusahaan dengan 1.300 stand, termasuk BUMN, hampir seluruh provinsi di Indonesia. Perkiraan akan dihadiri 4 juta orang selama 32 hari, atau 125 ribu pengunjung per hari. Target nilai transaksi selama pameran sebesar Rp. 3,5 trilyun.


Seperti tahun-tahun sebelumnya Jakarta Fair kali ini juga akan dimeriahkan oleh Pentas Musik 32 Hari Nonstop, dengan 100 group band top ibukota, Pesta Kembang Api Spektakuler, Malam Muda Mudi, Pemilihan Miss Jakarta Fair, Panggung Kesenian di Taman Budaya, Karnaval, berbagai promosi menarik di stand-stand pameran, dan undian berhadiah mobil dan sepeda motor.



Berbagai produk unggulan dalam negeri serta hasil produksi industri kecil, UKM, dan koperasi akan dipamerkan dalam event pameran terbesar di Asia Tenggara ini. Ada produk furniture, interior, building material, otomotif, handycraft, garment, sport & health, telekomunikasi, banking, stationary, komputer & elektronik, property, kosmetik, food & drink, handphone, mainan anak-anak, sepatu, branded fashion, leather, branded product, multi-product, jasa dan produk BUMN, produk kreatif, dan berbagai produk unggulan lainnya.

Jangan lupa terdapat arena Bermain Anak-anak, Jajanan Khas dari Seluruh Indonesia dan pameran Handycraft yang bisa dibeli langsung di tempat. Jadi sangat tepat pameran ini cocok untuk acara keluarga.




[caption id="" align="aligncenter" width="300" caption="Panggung Utama dengan Penyanyi dan Band Papan Atas"][/caption]




Informasi JFK ?

Web Site : http://www.jakartafair.biz


mobile akse : http://m.jakartafair.biz


facebook : jakartafair


Twitter : @jiexpo


BB Pin : 220CD599


BB Launcher : http://www.jakartafair.biz/download/Jakarta_Fair.jar


Android App : http://www.jakartafair.biz/download/PRJ-Android.apk


Foto Flickrs : http://www.flickr.com/photos/jiexpo/


Jadwal Konser : http://m.jakartafair.biz/JadwalKonser.rbml



Saya sudah datang pertama kali dalam hidup saya di Jakarta Fair Kemayoran 2011 ini dengan menulis dalam blog sederhana ini sebagai informasi untuk Anda. JFK 2011 menunggu Anda untuk hadir.








Kamis, 09 Juni 2011

Pameran Nasional Handphone, Tablet dan Alat Komunikasi lain


Manusia adalah mahluk sosial, dengan demikian perlu komunikasi dengan sesama baik keluarga, teman dan kelompok pihak lainnya. Alat komunikasi terkini meliputi handphone, tablet, dan alat komunikasi lain sudah menjadi barang kebutuhan. Indonesia Cellular Show 2011 ( ICC 2011 )atau sekarang disebut Indonesia International Communication Expo & Conference ( ICC ) 2011 merupakan event yang pas untuk melihat perkembangan terkini. Data ringkas pameran ini adalah sebagai berikut :



Tempat : Jakarta Convention Center (JCC), Jakarta Indonesia

Website : http://www.icc-expo.com/2011/

Area B2C (Bussiness to Consumer) Expo : Plenary Hall & Main Lobby
Tanggal : Rabu 8 Juni sd Minggu 12 Juni 2011
Jam : 10 am/pagi sampai 9 pm/malam

Area B2B (Business to Business) : Assembly Hall
Tanggal : 8 sd 10 Juni 2011 (Business day) dan 11 12 Juni 2011 (Umum)
Jam : 10 am/pagi sampai 7 pm/malam

Biaya masuk selain undangan : hari biasa (rabu sd Jumat) Rp. 5.000 dan Sabtu Minggu Rp. 15.000

Berikut pandangan mata beberapa stand yang sempat dikunjungi dan hal-hal apa saja yang bisa diperoleh di tempat ini yang mungkin menjadi bahan aygn berguna untuk mengunjungi Indonesia Cellular Show 2011 ini diantaranya :

  • Keluaran terbaru handphone, tablet, modem, atau alat komunikasi lainnya

  • Perbandingan harga dan spesifikasi alat-lat komunikasi

  • Perbandingan harga dan service atas operator cellular

  • Membeli perangkat handphone, smartphone, printer, tablet, laptop, dan alat komunikasi lainnya leboh murah karena baisanya pameran seperti ini memberikan promo

  • Mengikuti conference, workshop dan special events baik yang berbayar, undangan, free atau pada saat hadir di lokasi

  • Melihat dan mencoba alat komunikasi langsung di tempat

  • Mewawancarai teknisi atau ahli dalam perangkat komunikasi tersebut secara langsung

  • Jalan-jalan sambil menambah pengetahuan pribadi atau untuk keluarga

  • Dan keperluan lainnya secara personal atau profesional.


Penyaluran Hobby Musik Menjadi Lebih Murah bagaimana caranya ?



Ingin Penyimpanan Data Mobile Tahan Banting Standar Militer AS ?



Operator Saling Berkompetisi, Keuntungan Buat Masyarakat















Penyedia Handset Membangun Pangsa Pasarnya Masing-masing







Booming Branding Tablet, Berbagai Merk me-Launch Jenis Tablet Masing-masing



Masa IPTV sudah Mulai, Anda pilih Program, inilah Perintisnya ?




Paling enak dalam kesempatan pameran ini sudah punya tujuan, membawa pertanyaan atau membawa uang yang diperlukan untuk mendapatkan jawaban atau produk yang diinginkan. Selamat menikmati pameran bergengsi ini.






Senin, 30 Mei 2011

Pesona Curug Puteri Kuningan nan Indah


Curug atu air terjun bergelimpangan di seluruh pelosok Indonesia. Sebagai negara tropis dengan curag hujan, perbukitan dan gunung suatu konsekuensi logis dimungkinkan adanya curug atau air terjun. Curug terjadi karena aliran air dari bukit atau gunung langsung mencurah ke tempat lebih rendah dengan relief tanah yang tajam atau menuju jurang. Tentunya curug umumnya berada di daerah gunung atau perbukitan atau daerah lerengnya.


Salah satu curug yang punya pesona keindahan tak terlupakan adalah curug Puteri di Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat. Konon keindahannya sebagai cerminan dari cerita turun-temurun masyarkat bahwa pada saat terbentuk pelangi, puteri sedang turun ke bumi. Untuk yang belum mendapatkan pasangan jika pernah datang atau rajin datang ke Curug Puteri ini akan dimudahkan mendapatkan pasangan atau jodoh. Secara alasan rasional ini dapat dijelaskan bahwa pada saat datang cuci muka di air yang berasal daru Gunung Ceremai ini muka akan terlihat lebih bersinar dan mempunyai aura yang cemerlang karena telah cuci muka atau berendam di air yang bersih, alami dan segar dari sumber mata air yang menakjubkan.





[caption id="attachment_410" align="aligncenter" width="267" caption="Curug Puteri Kecamatan Cigugur Kabupaten Kuningan Jawa Barat"]Curug Puteri Kecamatan Cigugur Kabupaten Kuningan Jawa Barat[/caption]


Jarak yang hanya 10 km dari kota kuningan dan jarak yang cukup dekat dari tempat parkir kendaraan membuat tempat ini bisa menjadi tujuan kunjungan wisata Anda berikut. Satu kata yang bisa dikatakan jika mengunjungi tempat ini yaitu keindahan. Keindahan dapat dilihat dari perjalanan menuju lokasi, keindahan juga dapat dilihat dari pemandangan di curug Puteri serta keindahan akan terpancar dari diri kita masing-masing setelah berkunjung ke curug Puteri karena telah disegarkan dengan air dari curug Puteri dan kesegaran pemandangan sekitar lokasi yang asri dan alami.


Pesona Curug Puteri Kuningan nan Indah


Curug atu air terjun bergelimpangan di seluruh pelosok Indonesia. Sebagai negara tropis dengan curag hujan, perbukitan dan gunung suatu konsekuensi logis dimungkinkan adanya curug atau air terjun. Curug terjadi karena aliran air dari bukit atau gunung langsung mencurah ke tempat lebih rendah dengan relief tanah yang tajam atau menuju jurang. Tentunya curug umumnya berada di daerah gunung atau perbukitan atau daerah lerengnya.


Salah satu curug yang punya pesona keindahan tak terlupakan adalah curug Puteri di Kecamatan Cigugur, Kabupaten Kuningan, Jawa Barat. Konon keindahannya sebagai cerminan dari cerita turun-temurun masyarkat bahwa pada saat terbentuk pelangi, puteri sedang turun ke bumi. Untuk yang belum mendapatkan pasangan jika pernah datang atau rajin datang ke Curug Puteri ini akan dimudahkan mendapatkan pasangan atau jodoh. Secara alasan rasional ini dapat dijelaskan bahwa pada saat datang cuci muka di air yang berasal daru Gunung Ceremai ini muka akan terlihat lebih bersinar dan mempunyai aura yang cemerlang karena telah cuci muka atau berendam di air yang bersih, alami dan segar dari sumber mata air yang menakjubkan.





[caption id="attachment_410" align="aligncenter" width="267" caption="Curug Puteri Kecamatan Cigugur Kabupaten Kuningan Jawa Barat"]Curug Puteri Kecamatan Cigugur Kabupaten Kuningan Jawa Barat[/caption]


Jarak yang hanya 10 km dari kota kuningan dan jarak yang cukup dekat dari tempat parkir kendaraan membuat tempat ini bisa menjadi tujuan kunjungan wisata Anda berikut. Satu kata yang bisa dikatakan jika mengunjungi tempat ini yaitu keindahan. Keindahan dapat dilihat dari perjalanan menuju lokasi, keindahan juga dapat dilihat dari pemandangan di curug Puteri serta keindahan akan terpancar dari diri kita masing-masing setelah berkunjung ke curug Puteri karena telah disegarkan dengan air dari curug Puteri dan kesegaran pemandangan sekitar lokasi yang asri dan alami.


Minggu, 20 Februari 2011

Tour Kuliner atau Masak Spesial dalam Kebersamaan

butambah2


Makan adalah salah satu ritual penting dalam kehidupan berkeluarga dan mempererat hubungan dengan orang-orang tersayang dalam keluarga dan dengan pasangan hiudp. Ritual makan ada sejak lahir di dunia sampai kahir hayat. Saat bayi, ibu telah penuh kasih sayang memberikan ASI (Air Susu Ibu) langsung. Sehubungan makin dewasa pola makan menjadi bermertamorfosis namun merupakan elemen penting dalam kehidupan.


Sudah menjadi perencanaan sejak awal, tiap rumah tentunya punya dapur dan ada juga ritual sering atau dalam waktu tertentu makan dibeli dari tempat makan yang dipilih. Untuk orang tersayang dan keluarga makanan terpilih lah yang akan disajikan baik dengan di masak di dapur atau dibeli dari tempat favorit. Berikut pertimbangan antara tour kuliner dengan membeli makan di luar atau amsak di dapur. Satu hal penting yang pasti ada pada keduanya yaitu kebersamaan dalam makan itu sendiri. Berikut pertimbangan dan ilustrasi makanan baik dengan cara tour kuliner atau masak di dapur.


Tour Kuliner


Pilihan dan pertimbangan sebelum memilih makanan dalam proses tour kuliner untuk orang tersayang adalah sebagai berikut :




  1. Budget atau anggaran menentukan kelas dan tempat makan yang akan menjadi tujuan. Anggaran sederhana bukan berarti tidak memungkinkan bisa mendapatkan makanan yang berkesan dan enak buat keluarga dan orang tersayang.

  2. Makanan kesukaan dan larangan orang tersayang dan anggota keluarga tentunya jadi pertimbangan tempat makan yang dituju. Tentunya untuk keluarga yang menyukai kesegaran akan dibawa ke tempat makan ayng mengandung kuah dan buah. Untuk penyuka ikan akan dibawa ke tempat makan ikan yang sungguh enak dan jadi pilihan banyak pihak.

  3. Waktu makan tentunya perlu di rencankan jauh sebelumnya agar orang tersayang dan anggota keluarga bisa ikut serta. Waktu siang biasanya cukup sempit, sehingga makan bersama biasanya diadakan malam hari, hari sabtu atau minggu. waktu makan siang dapat dilakukan juga sebagai pengecualian sepanjang waktu memungkinkan.

  4. Tempat makaan penuh memori, atau sering disebut tempat kenangan dapat menjadi tujuan makan favorit. Bisa saja tempat makan tersebut pertama kalai ketemu, tempat tepat untuk seluruh keluarga atau ada kenangan-kenangan khusus lainnya.

  5. Ada juga keluarga atau pasangan yang menjadikan petualangan mencari temapt makan yang enak adalah menjadi hobby, tour kuliner merupakan suatu kesengana tersendiri sehingga informasi tempat makan, menu makan dan budget yang diperlukan perlu direncanakan jauh-jauh hari agar pada saat makan cukup berkesan.


img00137-20101121-1447


Masak di Dapur


Dapur adalah bagian wajib di tiap rumah, penulis jarang melihat rumah tidak ada dapurnya. Bahkan rumah yang sederhana pun memiliki dapur. Tujuan dapur adalah tempat masak untuk memenuhi makanan sehari-hari. Beberapa pertimbangan agar masak di dapur menjadi menyenangkan diantaranya yaitu :




  1. Budget dan kebutuhan porsi untuk masak perlu direncanakan dengan baik agar ,makanan mencukup[i tidak kurang dan lebih.

  2. Makanan kesukaan dan larangan makanan tertentu merupakan pertimbangan menu yang akan menjadi pilihan.

  3. Waktu memasak sangat penting sehubungan untuk banyak hal masakan yang masih matang dan hangat sangat penting untuk memberikan usasana makan yang mengasyikan dan berkesan.


Dengan gambaran di atas baik makan secara tour kuliner maupun masak di dapur bisa sama saja. Hal yang terpenting adalah kebersamaan makan tersebut, bahkan makan merupakan wadah untuk saling berkomunikasi dan bercurhat. Kelaurga dan atau apsangan akan menjadi nyaman dan menyennenagkan apabila pola komunikasi dan kebersmaan sering diadakan. makan adalh masa apenting dalam menjdalin komunikasi dua arah yang berguna dan efektif.


Sabtu, 08 Januari 2011

Seaworld Indonesia di Ancol Jakarta

[caption id="attachment_353" align="aligncenter" width="266" caption="Layar Kehidupan Laut"]Layar Kehidupan Laut[/caption]

Kehidupan laut dan samudera sangat luas untuk dipelajari, dilihat, dinikmati dan didalami oleh semua pihak. Mulai dari peneliti, nelayan, pelajar, mahasiswa, orang tua, sampai anak-anak bisa melakukan dari sisi-sisi tertentu. Itulah yang menjadi kan kunjungan ke Seaworld Indonesia tidak pernah putus dan selalu diwarnai banyak agenda.


Indonesia sebagai negara kepulauan sungguh sangat luas untuk digali. Keberadaan Seaworld Indonesia ini merupakan suatu wahana awal untuk lebih bisa mengenali kehidupan dan kekayaan laut tidak saja di Indonesia bahkan seluruh dunia. Berbahagialah Indonesia sebagai negara kepulauan yang mempunyai kekayaan dan kehidupan laut yang beraneka ragam dan sangat menawan.


Secara umum, saya melihat wisatawan lokal yang melihat kehidupan laut ini sungguh terkagum-kagum dan tergugah beberapa diantaranya untuk mempelajari lebih lanjut. Baru sedikit saja kekayaan dan kehidupan laut yang terungkap. Masih luas dan banyak lagi kehidupan laut dan samudera yang bisa digali dan dimanfaatkan untuk kehidupan manusia dengan tetap mempertimbangkan kesinambungan dan keseimbangan alam.




[caption id="attachment_351" align="aligncenter" width="266" caption="Biaya Masuk Seaworld"]Biaya Masuk SeaworldKe[/caption]

Seaworld Indonesia terletak di dalam kompleks Taman impian Jaya Ancol di utara Jakarta. Akses dengan kendaraan umum dan kendaraan pribadi sangat mudah. Bahkan Trans Jakarta ada yang sampai tujuan Ancol dari Senen atau bahkan Cililitan/PGC. Biaya masukknya juga murah.



seaworld1

Beberapa yang bisa dilihat di Seaworld diantaranya anaka ragam hayati dan binatang laut dalam akuarium menawan yang telah dikemas untuk dilihat wisatawan. Terdapat lorong yang dibatasi kaca untuk melihat ikan-ikan seakan akan kita berada di dalam lautan itu sendiri. Dalam waktu tertentu diperlihatkan penyelam yang memberikan makan pada ikan-ikan tersebut, bahkan cukup menarik melihat arwana yang menyantap daging yang diberikan dalam waktu cukup singkat. Woow masih banyak lagi hal yang bisa dilihat di situ.


seaworld10


Satu-satunya cara datanglah bawalah semua anggota keluarga terutama anak=anak untuk berlibur sambil menikmati kehidupan laut yang sangat menawan.


Salam.

Seaworld Indonesia di Ancol Jakarta

[caption id="attachment_353" align="aligncenter" width="266" caption="Layar Kehidupan Laut"]Layar Kehidupan Laut[/caption]

Kehidupan laut dan samudera sangat luas untuk dipelajari, dilihat, dinikmati dan didalami oleh semua pihak. Mulai dari peneliti, nelayan, pelajar, mahasiswa, orang tua, sampai anak-anak bisa melakukan dari sisi-sisi tertentu. Itulah yang menjadi kan kunjungan ke Seaworld Indonesia tidak pernah putus dan selalu diwarnai banyak agenda.


Indonesia sebagai negara kepulauan sungguh sangat luas untuk digali. Keberadaan Seaworld Indonesia ini merupakan suatu wahana awal untuk lebih bisa mengenali kehidupan dan kekayaan laut tidak saja di Indonesia bahkan seluruh dunia. Berbahagialah Indonesia sebagai negara kepulauan yang mempunyai kekayaan dan kehidupan laut yang beraneka ragam dan sangat menawan.


Secara umum, saya melihat wisatawan lokal yang melihat kehidupan laut ini sungguh terkagum-kagum dan tergugah beberapa diantaranya untuk mempelajari lebih lanjut. Baru sedikit saja kekayaan dan kehidupan laut yang terungkap. Masih luas dan banyak lagi kehidupan laut dan samudera yang bisa digali dan dimanfaatkan untuk kehidupan manusia dengan tetap mempertimbangkan kesinambungan dan keseimbangan alam.




[caption id="attachment_351" align="aligncenter" width="266" caption="Biaya Masuk Seaworld"]Biaya Masuk SeaworldKe[/caption]

Seaworld Indonesia terletak di dalam kompleks Taman impian Jaya Ancol di utara Jakarta. Akses dengan kendaraan umum dan kendaraan pribadi sangat mudah. Bahkan Trans Jakarta ada yang sampai tujuan Ancol dari Senen atau bahkan Cililitan/PGC. Biaya masukknya juga murah.



seaworld1

Beberapa yang bisa dilihat di Seaworld diantaranya anaka ragam hayati dan binatang laut dalam akuarium menawan yang telah dikemas untuk dilihat wisatawan. Terdapat lorong yang dibatasi kaca untuk melihat ikan-ikan seakan akan kita berada di dalam lautan itu sendiri. Dalam waktu tertentu diperlihatkan penyelam yang memberikan makan pada ikan-ikan tersebut, bahkan cukup menarik melihat arwana yang menyantap daging yang diberikan dalam waktu cukup singkat. Woow masih banyak lagi hal yang bisa dilihat di situ.


seaworld10


Satu-satunya cara datanglah bawalah semua anggota keluarga terutama anak=anak untuk berlibur sambil menikmati kehidupan laut yang sangat menawan.


Salam.